Web Desain: Bullet And Numbering dalam HTML

  


Dalam pemograman HTML ada 2 jenis tag yang bisa digunakan untuk membuat list, atau penomoran berurut. Dalam pengetikkan di Microsoft Word, mungkin lebih dikenal dengan istilah Bullet and Numbering. Kedua tag itu adalah <ol> dan <ul>. Tag <ol> digunakan untuk membuat list dengan penomoran berurut (ordered list). Contohnya menggunakan urutan {A, B, C...}, atau {1, 2, 3..}, atau {a, b, c..} dan lain lain. Tag <ul> digunakan untuk membuat list dengan penomoran tidak berurut (unordered list), misalnya menggunakan simbol bulat, kotak atau panah. 

Dalam penggunaan tag <ol> harus ditutup dengan tag </ol>. Tag <ul> harus ditutup dengan tag </ul>. Diantara kedua tag (pembuka atau penutup) diletakan tagl <li> dan tag </li>. Tag <li> artinya adalah list item, atau item dari list yang akan ditampilkan.

Contoh 1: menggunakan tag <ol> 


Dari koding program diatas akan menghasilkan tampilan seperti berikut :

Contoh 2: menggunakan tag <ul>


Dari koding diatas akan menghasilkan tampilan seperti berikut :

Penggunaan tag <ol> bisa ditambahkan atribut type, dengan nilai A atau 1 atau a atau i. Jika nilai atribut type adalah A, maka list item yang akan tampil adalah {A, B, C, ...}. Jika nilai atribut type adalah a, maka list item yang akan tampil adalah {a, b, c,...}. Jika nilai atribut type adalah i, maka list item yang akan tampil adalah {i,ii, iii, ...}. Jika atribut type tidak didefenisikan, maka list item yang tampil adalah {1, 2, 3, ...}

Contoh 3 : Tag <ol> dengan atribut Type="A"


Koding HTML diatas akan mendapatkan hasil seperti berikut :

 

Tag <ul> juga memiliki atribut type. Nilai antributnya adalah square (segi empat), circle (lingkaran), disc (bulatan), dan none (tidak pakai simbol. Nilai default-nya adalah disc, yang artinya jika tidak didefenisikan atribut type untuk tagl <ul>, maka akan menggunakan simbil disk.

Contoh 4 : Tag <ul> dengan atribut Type="circle"

 

Koding HTML diatas akan mendapatkan hasil seperti berikut :